
Desa Sungai Sebesi merupakan salah satu desa yang terletak di kecamatan Kundur, Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau, Indonesia. Banyak sekali Potensi alam salah satunya kelapa. Yang Biasanya kita tahu bahwa daging buah kelapa sebagai olahan santan yang digunakan sebagai bahan masakan atau untuk dikonsumsi secara langsung.
Dan kenyataannya daging kelapa tersebut memiliki nilai ekonomi apabila sudah diolah bisa menjadi strategi dalam meningkatkan pendapatan UMKM di Desa Sungai Sebesi.
Dalam rangka melaksanakan Kuliah Kerja Mahasiswa, mahasiswa dari kampus Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Syariah Bengkalis memanfaatkan kelapa tersebut menjadi keripik kelapa yang diberi nama yaitu CoChip (Coconut Chips).
Dari mahasiswa KKM tersebut menjelaskan “Apabila pembuatan keripik kelapa ini diterapkan oleh masyarakat di Desa Sungai Sebesi serta Kelompok PKK. Hal ini dapat meningkatkan pendapatan ekonomi masyarakat serta kelapa ini banyak ditemukan. Sehingga Potensi alam yang ada di desa sungai sebesi dapat dimanfaatkan dan diolah sedemikian rupa.”
Bahan digunakan untuk pembuatan keripik kelapa yaitu daging kelapa Sebagai bahan utama, tepung, minyak goreng, vanili, gula. Hal yang perlu diperhatikan dalam pembuatan keripik kelapa yaitu kelapa yang dipilih tidak terlalu muda dan tidak terlalu tua. Ukuran keripik kelapa pun harus tipis dan memanjang agar ketika digoreng menghasilkan keripik yang renyah dan gurih.
Dalam proses demo masak tersebut, mahasiswa KKM mengajak Beberapa ibuk PKK untuk mempratekkan langsung pengolahan keripik kelapa hingga selesai. Hal ini membuat Kelompok ibu-ibu pkk antusias dalam mengikuti kegiatan tersebut, karena mereka ingin tahu bagaimana proses pembuatan keripik kelapa. Setelah demo masak selesai, keripik kelapa yang sudah siap dikemas tersebut ditunjukkan kepada Kelompok ibu-ibu PKK serta dibagikan ke Kelompok Ibu-ibu PKK agar dapat mencoba langsung keripik kelapa tersebut.
Selanjutnya Kepala Desa Sungai Sebesi, Nazaruddin, mengatakan “ inilah hasil karya yang dibawa oleh adek-adek mahasiswa KKM yaitu keripik kelapa. Insyaallah, dengan adanya ini bisa menjadi kuliner khas dari desa sungai sebesi. Dan kami berterima kasih kepada mahasiswa KKM serta Ibu-Ibu PKK karena telah hadir dalam kegiatan ini.
Apabila keripik kelapa ini kita buat dan dikemas dengan baik. Hal ini bisa menjadi sumber mata pencaharian tambahan bagi masyarakat Desa Sungai Sebesi. Dan dari itu ada hal yang ditinggalkan oleh mahasiswa KKM STIE Syariah Bengkalis di Desa Sungai Sebesi yang berkesan bagi kami.” Ucap Kades.
Sumber: suarakedaulatannews.com
Baca Juga:
- Istri Menteri Agama RI Kunjungi INSJ Bengkalis, Apresiasi Kinerja Yayasan Bangun Insani
- Mahasiswa ISNJ Bengkalis Raih Prestasi Gemilang Dalam Seminar Internasional di Thailand
- ISNJ Bawa Cita Rasa Tradisional Bengkalis Ke Panggung Internasional
- ISNJ Bengkalis Gelar International Seminar Di Thailand
- KKM Internasional Kloter Pertama ISNJ Bengkalis Resmi Berangkat ke Thailand